18
Feb

Al Husna In Action… Peduli Korban Banjir Karanganyar Demak Dan Sekitarnya…

Santri Mayong –  Banjir yang melanda kecamatan Karanganyar Demak dan sekitarnya mengakibatkan kurang lebih 2.804 jiwa mengunggsi.

Banjir di Kabupaten Demak, Jawa Tengah sampai saat ini masih menggenangi 18 desa yang tersebar di Kecamatan Karanganyar dan Kecamatan Gajah. Hal itu berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Demak per Minggu (11/2/2024) pukul 18.00 WIB.

Kejadian banjir sejak Senin (5/2/2024) itu berdampak pada 38 desa yang tersebar di 7 kecamatan.

Pada Selasa, Tanggal 13 februari 2024 Al Husna Internasional Mayong Jepara Jawa Tengah mengadakan kegiatan penggalangan dana untuk para korban banjir yang terjadi di Karanganyar Demak.

Kegiatan tersebut di mulai dari interen Al Husna sendiri, mulai dari Guru, Wali Santri para Santri dan meluas ke masyarakat umum yang dilakukan dibeberapa titik dideerah Jepara, Kudus dan sekitarnya.

 

 

Hasil dari penggalangan dana tersebut disalurkan ke posko-posko berupa logistik makanan, perlengkapan kebersihan dan lain-lain yang dirasa diperlukan untuk para korban banjir.

 

 

Dalam situasi seperti ini, setiap bantuan sangat berarti. Mari bergandengan tangan untuk membantu saudara-saudara kita di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, agar mereka dapat pulih dari musibah ini dengan lebih cepat.

Setiap sumbangan Anda akan sangat berarti dalam meringankan beban mereka dan membantu memulihkan kehidupan mereka ke arah yang lebih baik.

Bersama-sama, kita dapat memberikan harapan dan dukungan kepada mereka yang membutuhkan. Ayo bergerak, ayo bantu mereka!

 

 

Informasi Penerimaan Santri Baru : KLIK DISINI

 

////////////

Al Husna Mayong, mengelola : KBIT – TK IT – SD IT – SMP IQ – SMA IQ – TPQ – Ponpes Tahfidh Qur’an – Majlis Ta’lim – Al Husna Mabrur – Al Husna Mart – LAZISNA – MADINA.

///////////

Siapkan Infaq terbaikmu Untuk PEMBANGUNAN MASJID BESAR AL HUSNA Ke :
🏦 Bank Rakyat Indonesia (BRI)
🏧 224001000848561
🏦 Bank Negara Indonesia (BNI)
🏧 1544613546
A/N: PANITIA PEMBANGUNAN MASJID AL HUSNA

Salurkan juga Infaq Untuk Dakwah MEDIA AL HUSNA Ke :
🏦 Bank Rakyat Indonesia (BRI)
🏧 Rek. No. 2240-01-006409-53-5
🏢 a/n. MEDIA AL HUSNA
🤹‍♂️ Konfirmasi Transfer: wa.me/6289621050552

//////////

Youtube : New Al Husna Official
Facebook : YP3 Al Husna Mayong Jepara
Email : yp3alhusnagmail@gmail.com
Wibsite : www.alhusnainternasional.sch.id

///////////

Sekeretariat : Gg. Gapura Alhusna RT.o2/o3, Pelemkerep, Kec. Mayong Kabupaten Jepara, Jawa Tengah 59465

///////////